Iyut Bing Slamet (Foto:Okezone)
Iyut Bing Slamet sepertinya tak betah mendekam di penjara karena kasus narkoba. Selama dalam sel tahanan, Iyut sering teriak-teriak.
JAKARTA - Iyut Bing Slamet sepertinya tak betah mendekam di penjara karena kasus narkoba. Selama dalam sel tahanan, Iyut sering teriak-teriak."Iyut bilang panas dan sumpek. Kita ini memang takut gelap. Jadi ketika mati lampu, Iyut suka tiba-tiba teriak 'mama', sama seperti saya. Waktu ada teman satu sel Iyut yang cerita, makanya disiapkan senter," beber kakak Iyut, Uci Bing Slamet, ditemi di Gedung Badan Narkotika Nasional (BNN), Cawang, Jakarta Timur, Rabu (20/4/2011).
Meski begitu, artis yang beken di era 1980-an itu mudah beradaptasi dengan sesama penghuni sel. Namun, kata Uci, adiknya itu sering sakit-sakitan selama di hotel prodeo.
"Alhamdulillah, keluarga kita mudah beradaptasi. Jadi enggak ada masalah ketika Iyut berada di dalam penjara. Keadaan dia juga baik-baik saja, cuma sering pilek-pilek sedikt saja," urainya.
Di tengah masalah yang menimpa Iyut, keluarga selalu berusaha memberi dukungan. Hampir setiap minggu, keluarga Iyut datang menjenguk dan membawakan makanan kesukaan.
"Keluarga tetap support Iyut. Pesan keluarga, jangan lupa berdoa, dzikir biar tenang dan ada jalan keluarnya. Kita juga membawa makanan kesukaan dia, kentang kerupuk pasir dari Subang," tandasnya.
Iyut ditangkap BNN pada 8 Maret 2011, di Hotel Penthouse, Mangga Besar, Jakarta Barat, sekira pukul 22.00 WIB karena menggunakan sabu-sabu. Dari tangan Iyut disita barang bukti sabu-sabu seberat 0,4 gram dengan seperangkat bong (alat hisap).
Tidak ada komentar:
Posting Komentar